SAH…! Anton Resmi Serahkan Daftar Caleg se-Jabar ke Bappilu DPP Demokrat

BANDUNG- Tahapan konsolidasi di internal Partai Demokrat jelang Pemilu 2024 terus bergerak. Terbaru, Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Jawa Barat menyerahkan daftar Caleg DPRD se-Jawa Barat ke Dewan Pimpinan Pusat (DPP).

Berkas dan daftar Caleg diserahkan Ketua DPD Partai Demokrat Jabar Anton Sukartono Suratto di Jakarta, pada Kamis (4/5/2023). Turut menyertai Anton, antara lain, Muhammad Handarujati Kalamullah (sekretaris), dr Ratnawati (bendahara), dan Andi Zabidi (kepala Bappilu).

Berkas pendaftaran bakal Caleg dari Jawa Barat diterima Andi Arief, kepala Bappilu DPP Partai Demokrat. Ada dua klaster yang diterima Andi Arief beserta staf dan pengurus Bappilu DPP. Pertama, daftar bakal Caleg DPRD Provinsi Jawa Barat. Kedua, daftar bakal Caleg DPRD dari 27 Kabupaten/Kota Jawa Barat.

“Dengan mengucapkan Bismillahirrahmanirrahim, kami serahkan calon DPRD tingkat Provinsi dan DPRD Kabupaten Kota se-Jawa Barat kepada kepala Bappilu,” ucap Anton.

“Siap, saya terima. Nanti akan saya cek sekali lagi semua berkasnya,” ujar Andi Arie. Dari Bappilu, selanjutnya bakal Caleg dari Jawa Barat akan diserahkan kepada Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).

“Jawa Barat adalah barometer bagi Partai Demokrat. Kita songsong kembali kejayaan Partai Demokrat,’ tandas Andi Arief.

Pada Pemilu 2024, ada 120 kursi DPRD Provinsi Jawa Barat. Jumlah itu diperebutkan dari 15 daerah pemilihan. Dari lebih 50 juta penduduk, diperkirakan ada 33 juta pemilih di Jawa Barat yang terse8di 27 kabupaten/kota. (R-03)

Leave a Reply