BANDUNG- Rapat kerja daerah (Rakerda) Demokrat Jawa Barat telah berakhir. Ada empat keputusan dan rekomendasi dari pertemuan yang dihadiri unsur DPD dan pimpinan DPC dari 27 kabupaten/kota itu.
Seperti dijelaskan Ketua DPD Partai Demokrat Jabar Anton Sukartono Suratto, Rakerda telah merumuskan taktik dan strategi pemenangan Pemilu 2024. Pemaparan disampaikan para ketua DPC.
Kemudian, masukan dan arahan disampaikan juga dari unsur Dewan Pimpinan Pusat (DPP). Antara lain, Andi Mallarangeng (sekretaris Majelis Tinggi Partai), Andi Arief (kepala Bappilu), dan Herman Khaeron (kepala BPOKK).

Rakerda dilaksanakan di Grand Preanger Hotel, Jl Asia Afrika Bandung pada 28-29 Mei 2023. Diawali dengan materi pendidikan politik ideologi Partai Demokrat. Ada 500 peserta yang umumnya para kader baru.
Hari berikutnya dilanjutkan Rakerda dengan materi pembahasan lebih khusus. Pesertanya para ketua dan sekretaris DPC ditambah unsur pengurus DPD.
Pengurus DPD yang presentasi, antara lain, Muhammad Handarujati Kalamullah (sekretaris), dr Ratnawati (bendahara), dan Andi Zabidi (kepala Bappilu). Berikutnya Herlas Juniar, ketua Dewan Kehormatan (Wanhor).
“Ada empat keputusan dan rekomendasi Rakerda,” jelas Anton Suratto. Yang pertama, lanjut anggota Komisi I DPR ini, terkait kesiapan Partai Demokrat meraih kemenangan baik Pemilu legislatif maupun Pilpres.
Rekomendasi kedua, papar Anton, tidak ada keraguan sedikit pun bahwa Partai Demokrat Jawa Barat mendorong dan menetapkan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) sebagai Cawapres untuk berpasangan dengan Capres Anies Rasyid Baswedan.
“Yang ketiga, Rakerda menetapkan Kang Dede Yusuf sebagai calon gubernur Jawa Barat,” tegas Anton. Pilgub dilaksanakan secara serentak usai Pileg dan Pilpres. Tepatnya November 2024. “Mengenai koalisinya nanti ditetapkan usai Pileg,” tambah Anton.
Saat pendidikan politik ideologi Partai Demokrat, Dede Yusuf hadir dan menjadi salah satu pemateri. Topiknya soal branding agar Demokrat menang dalam Pemilu. Dede juga hadir dan memberi arahan kepada para peserta Rakerda.

“Rakerda juga menetapkan target pemenangan Pileg,” jelas Anton. Berdasarkan hasil pemetaan di setiap daerah pemilihan, Demokrat menargetkan 12 kursi DPR RI, 15 kursi DPRD Provinsi, dan 208 kursi DPRD kabupaten/kota se-Jawa Barat.
“Hasil Rakerda ini selanjutnya kita sampaikan ke DPP,” tandas Anton. Dia berpesan para ketua DPC dan bakal Caleg Demokrat untuk sungguh-sungguh mewujudkan hasil Rakerda 2023.
Caranya dengan menyosialisasikan panji-panji perjuangan Demokrat. Yakni, spirit perubahan dan perbaikan guna mewujudkan kesejahteraan masyarakat. (R-03)