BANDUNG- Ketua DPD Partai Demokrat Jabar Anton Sukartono Suratto terus melakukan konsolidasi. Kali ini di Kabupaten Bekasi dalam bentuk pendidikan politik.
Acara yang dilaksanakan Sabtu (10/6/2023) itu diikuti pengurus DPC, Fraksi Demokrat di DPRD, dan para bakal Caleg pada Pemilu 2024. “Saya melihat para kader yang penuh semangat dan optimistis meraih kemenangan,” jelas Anton.
Di acara tersebut hadir pengurus utama DPD seperti dr Ratnawati (bendahara), Ahmad Bajuri (kepala BPOKK), dan Maulana Hasanuddin. Hadir juga anggota DPRD Jabar dari Kabupaten Bandung, Achdar Sudrajat.

Pada Pemilu 2019, dari total 50 kursi dewan, Demokrat meraih 6 kursi DPRD. Tahu depan jumlah kursi bertamba6jadi 55 dengan tujuh daerah pemilihan (dapil). “Kita targetkan setidaknya 9-10 kursi bisa kita raih,” jelas Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Bekasi Romli HM.
Kabupaten Bekasi memiliki 23 kecamatan dengan jumlah penduduk 3,1 juta jiwa. Daftar pemilih sementara ditetapkan 2,2 juta orang. Alokasi kursi DPRD yang diperebutkan naik dari 50 menjadi 55.
Anton minta Demokrat Kabupaten Bekasi di bawah kepemimpinan Romli HM terus bergerak mendekati masyarakat. Para kader di setiap tingkatan diminta menyuarakan spirit perubahan dan perbaikan.
Anton yang juga anggota Komisi I DPR RI dari dapil Jabar V (Kabupaten Bogor) ini juga minta pengurus DPC segera melengkapi kepengurusan di level kecamatan (DPAC), desa/kelurahan (DPRT), hingga RW (anak ranting).

“Para saksi dan anggarannya juga harus dipersiapkan dari sekarang,” tegas Anton. Semangat kolaborasi antara Caleg DPR RI, DPRD Provins Jabari, dan Caleg DPRD Kabupaten Bekasi harus terjalin. Dengan begitu, berat sama dipikul, ringan sama dijinjing.
Anton juga merasa senang karena banyak dari kader partai lain masuk Demokrat. Itu menandakan harus perjuangan Demokrat berupa perubahan dan perbaikan diterima kelompok mayoritas masyarakat. (R-03)